06 January 2016

Cara Mengubah Kursor / Pointer Mouse di PC


   Hampir setiap menit, tiap detik, bahkan tiap saat, komputer selalu setia menemani kita menjelajah dunia luar. Siang ataupun malam, sambil ditemani sekaleng biscuit Kh..g g..n tentunya. . .hahaha. Untuk mengurangi rasa bosan, seringkali kita bereksperimen atau berkreasi dengan menambahkan fitur-fitur menarik ke dalam komputer. Selain itu, beberapa tambahan fitur juga akan memperindah tampilan serta kinerja komputer.

   Nah untuk posting kali ini, saya akan mengajak Anda para pemirsa blog untuk berkreasi dengan PC milik Anda. Tentang bagaimana cara untuk mengubah tampilan pointer mouse atau yang sering disebut kursor dengan berbagai macam pilihan tampilan. Anda bisa memilih tampilan kursor sesuai dengan gaya dan selera. Jika menurut Anda pembahasan ini cukup menarik, bisa Anda lanjutkan dan baca secara detail artikel berikut. Agar tidak membuang waktu, langsung saja kita simak cara atau langkah mengubah tampilan kursor di komputer dan laptop milik Anda.
  • Download dan dapatkan berbagai macam variasi kursor di situs web http://www.deviantart.com/ ,
  • Jika sudah, masukkan kata kunci "cursors" ke dalam tab pencarian,

  • Pilih konten sesuai selera Anda, klik gambar, kemudian klik link download di bagian sebelah kanan,
  • Masuk ke File Explorer dan cari hasil download kursor, lalu ekstrak file download tersebut,
  • Langkah berikutnya, buka Control Panel, klik "Devices and Printers" kemudian klik "Mouse",

  • Akan muncul tab properti mouse seperti berikut,
  • Pilih Pointers lalu klik browse untuk mencari kursor hasil ekstrak file,
  • Jika sudah terpilih, klik apply agar pilihan kursor bisa langsung diaplikasikan,
  • Tampilan kursor telah berubah, klik OK dan kursor baru siap menemani Anda berjelajah di dunia maya.
   Bagaimana hasil eksperimen Anda?, apakah sudah berhasil?. Jangan takut untuk mencoba hal-hal baru yang perlu untuk diketahui, rasa ingin tahu yang tinggi akan membantu Anda dalam meraih kesuksesan di masa depan. Selamat mencoba dan semoga berhasil!!. Terima kasih telah mampir sejenak, semoga pembahasan di atas bermanfaat. Jangan lupa tinggalkan kesan membangun yang bisa Anda ketikkan di kolom komentar. Happy Blogging.


No comments:

Post a Comment