04 January 2016

Tutorial Membuat Sitemap Menarik di Blog

   Harus kita akui, persaingan para blogger di dunia informatika muda ini memang sangat ketat. Jika tidak pintar-pintar mengakali hal tersebut tentunya akan tertinggal jauh di belakang. Selain itu, penguasaan skill dan kreativitas dalam membuat sebuah paragraf juga diperlukan untuk mampu bersaing dengan para blogger lainnya.

   Dalam hal ini, tampilan blog yang mampu menarik pengunjung ataupun pemirsa blog menjadi prioritas utama yang menjadi pekerjaan rumah bagi pemilik blog. Para blogger berlomba-lomba untuk menyulap blog mereka agar terlihat semenarik mungkin saat dilihat oleh pengunjung blog. Semua itu tentu demi mendapat rating terbaik dan posisi teratas di  mesin pencarian.

   Saat pertama kali membuka blog, hal pertama yang akan kita lihat adalah indeks atau daftar informasi yang ada di blog, hal-hal apa saja yang dipublikasikan dan isi dari blog itu sendiri. Akan lebih berkesan jika tampilan indeks dari blog tersebut dibuat sedemikian rupa agar pemirsa dapat menikmati suguhan yang diberikan. Memang terlihat sulit, namun inilah yang menjadi perhatian pengunjung blog agar kembali lagi dan lagi.

   Nah untuk posting kali ini, saya akan membahas tentang cara membuat sitemap menarik dan penerapannya di blog. Sitemap atau indeks dari sebuah blog akan membantu pemirsa blog untuk menemukan informasi yang ada di blog Anda. Untuk lebih jelasnya, bisa Anda ikuti langkah-langkah membuat sitemap menarik di bawah ini.
  • Buka blog dengan menggunakan akun google Anda,
  • Buat laman baru, kemudin pilih mode HTML untuk penulisannya,
  • Masukkan kode html berikut,
<div dir="ltr" style="text-align: left;" trbidi="on"><script src="http://ajax.googleapis.com/ajax/libs/jquery/1.7.1/jquery.min.js"></script><link href="https://googledrive.com/host/0B685uqap5sAIQWVXbHMyZ2ozX0U/sitemap-v1.css" media="screen" rel="stylesheet" type="text/css"></link><script src="https://googledrive.com/host/0B685uqap5sAIc0tvWHphd1lvT0E/sitemap-v1.js"></script><script src="http://ingin-tanya.blogspot.com/feeds/posts/summary?max-results=1000&amp;alt=json-in-script&amp;callback=loadtoc"></script><script type="text/javascript">    var accToc = true;</script><script src="https://sites.google.com/site/bloghostingbagus/javascript/daftarisiv2.js" type="text/javascript"></script></div>
  •  Jika sudah langsung di publikasikan.
   Untuk mengelompokkan dan mamisahkan kategori dari indeks yang informasinya berbeda, Anda harus menambahkan label pada postingan dengan langkah berikut,
  • Klik menu kelola Pos di blog Anda,
  • Check posting yang akan dibuat indeks,
  • Jika sudah, klik dropdown seperti gambar di bawah, lalu buat label baru,
   Sitemap Anda telah berhasil dibuat, untuk menampilkannya di blog bisa Anda lihat caranya dengan melihat tutorial menampilkan sitemap sebagai menu blog di http://ingin-tanya.blogspot.com/2014/12/membuat-menu-di-blog-tanpa-edit-html.html. Demikian pembahasan dari saya, semoga dapat diterapkan dalam praktek dan dapat bermanfaat. Terima kasih atas kunjungannya, tetap semangat berkarya untuk negeri.

2 comments:

  1. melakukan update sutomatically sitemap untuk blog atau kita harus memperbarui secara manual setiap kali ketika kita membuat posting blog baru menggunakan sitemap software ?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Terima kasih pertanyaan dari Shalin Siriwaradhana,

      Sitemap dari posting yang dipublikasikan akan otomatis terbaharui ketika Anda menambahkan label pada setiap posting, informasi diatas merupakan tutorial pembuatan laman sitemap di blog, sedang untuk menampilkannya sebagai menu, bisa lihat caranya di entri lain Tutorial Mudah Membuat Menu dan Submenu.

      Delete